Bandarlampung, Suma TV-- Universitas Saburai Bandarlampung dan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan membahas rencana penandatanganan kerjasama Memorandum of Understanding (MoU) bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Rencana kerjasama
tersebut dibahas bersama oleh Bupati Bengkulu Selatan yang diwakili Asisten III
Sekda, Aswan, SH, dan Rektor Universitas Saburai Bandarlampung yang diwakili
Wakil Rektor I Bidang Akademik Dr. Maristiana
di aula Pemda setempat, Selasa (16/3).
Asisten III
Sekda Aswan, SH dalam sambutannya menyambut baik rencana kerjasama tersebut.
“Kerjasama ini, merupakan rencana yang sudah diagendakan oleh Pemerintah
Kabupaten Bengkulu Selatan dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya
manusia di Kabupaten Bengkulu Selatan,” ujarnya.
Menurut Aswan,
Bengkulu Selatan memiliki potensi alam yang sangat besar yang bisa
dikembangkan, seperti di bidang pariwisata, UMKM, Perikanan dan peningkatan
kualitas sumber daya manusia. “Untuk memanfaatkan potensi ini memerlukan sumber
daya manusia yang baik,” kata Aswan.
Wakil Rektor I
Bidang Akademik Universitas Saburai Dr. Maristiana mengatakan, Universitas
Saburai siap untuk menjalin kerjasama di bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi
dengan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan.
Maristiana
menjelaskan, Universitas Saburai memiliki empat fakultas, Fakultas Ekonomi dan
Bisnis, Fakultas Teknik, Fakultas Hukum dan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik.
Selain itu,
Universitas Saburai juga memiliki dua program pasca sarjana (S2), yaitu
Magister Manajemen (MM) dan Magister Hukum (MH).
Kepala Lembaga
Pengembangan Saburai (LPS) Universitas Saburai Dr. Refi Arioen mengatakan,
pihaknya akan segela menindaklanjuti rencana
kerjasama tersebut. “Mudah-mudahan dalam waktu dekat akan dilanjutkan
dengan penandatanganan kerjasama MoU,” tambahnya.
Refi
menambahkan, Universitas Saburai saat ini sudah menjalin kerjasama dengan
beberapa pemerintah kabupaten, baik di Lampung maupun dengan di luar provinsi
Lampung.
Dikatakan,
Universitas Saburai akan memberikan keringanan khusus kepada calon mahasiswa
yang berasal dari dinas/instansi yang sudah bekerjasama. (*)
